SOEMPAH PEMOEDA
Pertama :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGAKOE BERTOEMPAH DARAH JANG SATOE, TANAH AIR INDONESIA
Kedua :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA, MENGAKOE BERBANGSA JANG SATOE, BANGSA INDONESIA
Ketiga :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGJOENJOENG BAHASA PERSATOEAN, BAHASA INDONESIA
Djakarta, 28 Oktober 1928
Dengan semangat kebersamaan pada tanggal 28 Oktober 2013 di MI Al-Amin memperingati hari sumpah pemuda dengan khidmat, pada sesi amanat pembina upacara semua siswa-siswi diberikan pengarahan dan cerita tentang begitu gigihnya para pemuda terdahulu yang bertekad selalu ingin menyatukkan bangsa, dan semua siswapun diajak untuk bersama - sama membaca Ikrar Sumpah Pemuda dan di lanjutkan menyanyikan bersama lagu perjuangan Satu Nusa, Satu Bangsa, Satu Bahasa dan menyanyikan lagu Syukur. Harapan dengan diperingatinya Hari Sumpah Pemuda, agar semua siswa-siwi selalu menjunjung tinggi nilai kebersamaan demi keutuhan NKRI !